Universitas Islam Depok (UID) sukses menggelar Seminar Nasional bertajuk Peran Mahasantri dalam Peradaban Inklusif, Ilmiah, dan Spiritual

524     28 January 2025     UPT. IT    

Depok, 25 Januari 2025. Universitas Islam Depok (UID) sukses menggelar Seminar Nasional bertajuk "Peran Mahasantri dalam Peradaban Inklusif, Ilmiah, dan Spiritual" pada Sabtu, 25 Januari 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan Milad Al-Karimiyah yang ke-35. Seminar ini dihadiri oleh mahasiswa, dosen, serta masyarakat umum, baik secara langsung di halaman Universitas Islam Depok maupun daring melalui kanal YouTube

Seminar ini menghadirkan dua tokoh nasional sebagai pembicara kunci. Keynote speaker adalah Dra. Hj. Arifatul Choiri Fauzi, M.Si yang merupakan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak. Beliau menyampaikan catatan penting mengenai peran pesantren dalam pendidikan. "Sebagai lembaga pendidikan yang mengedepankan nilai-nilai agama, pesantren memiliki tanggung jawab besar dalam membentuk generasi yang tidak hanya cerdas dalam ilmu agama, tetapi juga memahami dan menghargai hak-hak asasi manusia, termasuk hak perempuan dan anak," ujarnya.

Selain itu, hadir pula Dr. Ulil Abshar, S.S., M.Hum, Ketua PBNU, sebagai pemateri. Beliau memberikan wawasan mendalam mengenai pentingnya peran mahasantri dalam membangun peradaban yang inklusif, ilmiah, dan spiritual.

Seminar ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih baik mengenai peran penting mahasantri dalam konteks peradaban modern. Diskusi yang berlangsung selama seminar sangat interaktif, dengan berbagai pertanyaan dan tanggapan dari peserta.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan inspirasi dan motivasi bagi para mahasiswa dan santri untuk lebih aktif berkontribusi dalam mewujudkan peradaban yang lebih baik. Seminar ini juga menjadi bukti komitmen Universitas Islam Depok dalam menyelenggarakan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat bagi pengembangan intelektual dan spiritual mahasiswa.